Dr. As Sayyid Muhammad bin Abdullah Al-Ruqoimi Lakukan Peletakan Batu Pertama Masjid Putri Ar-Ridwan Al Maliky

Peletakan Batu pertama (groundbreaking) pembangunan Masjid Putri Ar-Ridwan Al Maliky menjadi momen penuh berkah. Sebab, dalam acara dihelat pada Rabu (23/10/2024) tersebut, dipimpin dan didoakan langsung oleh Dr. As Sayyid Muhammad bin Abdullah Al-Ruqoimi dari Makkah Al Mukaramah.

Selain As Sayyid Muhammad Al-Ruqoimi, acara peletakan batu pertama itu juga dihadiri pengasuh Ponpes Ar-Ridwan Al Maliky, KH Tsalis Duha Ridlwan, Kepala Kemenag Bojonegoro, Dr. H. Abdul Wachid MA., dan para pemimpin beserta anggota Yayasan Ridwan Romly Al Maliky.

Groundbreaking Masjid Putri Ar-Ridwan Al Maliky

Peletakan Batu pertama Masjid Putri Ar-Ridwan Al Maliky dikemas dengan sejumlah acara. Meliputi Tahlil, bacaan Sholawat Nariyah, dan ditutup barokah doa dari Dr. As Sayyid Muhammad bin Abdullah Al-Ruqoimi.

Dr. As Sayyid Muhammad bin Abdullah Al-Ruqoimi

Masjid Putri Ar-Ridwan Al Maliky menjadi pelengkap fasilitas yang ada di dalam Pondok Pesantren Ar-Ridwan Al Maliky. Mengingat, Ponpes Ar-Ridwan Al Maliky merupakan pesantren Tahfidzul Quran Putra-putri yang berada di Kota Bojonegoro.

Pembangunan Masjid Putri Ar-Ridwan Al Maliky tak hanya jadi pelengkap Masjid Sayyid Abbas Al Maliky (Masjid Putra), tapi juga diharap mampu menjadi penambah semangat untuk mempelajari Al Quran dan berkhidmah pada Allah.

 

Leave a Comment

error: Content is protected !!
× Ada yang bisa dibantu?